Pembangunan Pelabuhan perikanan menjadi unsur penting dalam meningkatkan
perekonomian masyarakat selain itu berperan penting dalam peningkatan potensi di
wilayah terkait. Pelabuhan merupakan fasilitas di ujung samudera untuk menerima
kapal dan memindahkan barang kargo maupun penumpang.
Peranan Pelabuhan Perikanan sebagai tempat berlabuh kapal perikanan,
memberikan banyak kemudahan dan keamanan bagi kapal ikan, baik dalam rangka
mendaratkan hasil tangkapan, mengisi perbekalan, perbaikan kapal, mesin dan
alat tangkap, maupun untuk istirahat bagi nelayan sebelum berangkat lagi ke
laut.
Selain itu Pelabuhan Perikanan sebagai tempat untuk memperlancar
kegiatan kapal-kapal perikanan antara lain melayani kebutuhan melaut seperti
BBM, air tawar, es, dan perbekalan lainnya, memberikan pelayanan perbaikan
maupun perawatan kapal dan memberikan pelayanan teknis untuk memudahkan
kapalkapal melakukan kegiatan bongkar muat.